Daurul Lughah Al-Arobiyyah PPM Darul Istiqamah Tahun 2023 Resmi Ditutup

Barabai (PPM Darul Istiqamah) — Daurul Lughah Al-Arobiyyah Pondok Pesantren Modern (PPM) Darul Istiqamah tahun 2023 resmi ditutup, bertempat di aula PPM Darul Istiqamah Putra, Kamis (09/02/23).

Kegiatan Daurul Lughah Al-Arobiyyah atau Arabic Camp PPM Darul Istiqamah berakhir setelah empat pekan lamanya dilaksanakan. Daurul lughah al-arobiyyah yang dilaksanakan pada awal semester genap ini merupakan daurul lughah al-arobiyyah pertama yang diadakan di PPM Darul Istiqamah, setelah semester ganjil sebelumnya mengadakan Daurul Lughah Al-Injiliziyyah atau English Class.

Daurul lughah al-arobiyyah tahun ini diadakan kurang lebih selama empat pekan terhitung mulai tanggal 16 Januari sampai dengan 09 Februari 2023, kegiatan ini mengikutsertakan santri/santriwati kelas XI (Sebelas) Madrasah Aliyah (MA)/Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dengan jumlah peserta 56 orang untuk putra dan 69 orang untuk putri.

Pimpinan PPM Darul Istiqamah K.H. Hasan Basuni melalui Ustadz Ahmad Nailul Fadli, Lc menyampaikan bahasa arab dan inggris adalah identitas pondok kita, allugotu tajul ma’had, bahasa (arab dan inggris) adalah mahkota pondok kita.

“Kalian harus menjadi manusia dengan cita-cita yang besar, kalian harus menjadi manusia tanpa batas, kalian harus menjadi manusia internasional, itu semua bisa dicapai, dimulai dengan kemampuan kalian dalam berbahasa Asing. Tanamkan dalam diri barabai rumahku, eropa tempat bermainku, barabai rumahku, makkah tempat sholatku, barabai rumahku, turki tempat pelanconganku”. Pesan Ustadz Ahmad Nailul Fadli dalam sambutannya.

“Arroja wa alhimmah ta’lluqul qolbi bimargubin fihi ma’al akhzi fil asbab, sebuah cita-cita adalah sebuah keinginan yang tumbuh di dalam hati dengan dibarengi langkah dan pergerakan untuk mencapainya. Amma ta’alluquhu bigoiril akhiz fil asbab fatoma’, sedangkan cita-cita yang tidak dibarengi dengan langkah dan pergerakan adalah sebuah kesia-siaan,” sambung Ustadz Ahmad Nailul Fadli menukil perkataan dari Imam Bajuri.

Turut berhadir pada kegiatan penutupan daurul lughah al-arobiyyah, Ibu Pengasuh Hj. Siti Shalehah, S.Pd.I, Putri ketiga Pimpinan Pondok Ustadzah Kiki Mustaqimah, Lc, dan suami beliau Ustadz Ahmad Nailul fadli, Lc, serta para asatidz/ustadzaat senior di PPM Darul Istiqamah.

Ketua Panitia Pelaksana Perlombaan daurul lughah al-arobiyyah Ustadz Halim Rofi’i menyampaikan, “Sebelum masuk ke kegiatan inti penutupan daurul lughah al-arobiyyah, kami dari panitia pelaksana mengadakan perlombaan untuk santri/santriwati peserta daurul lughah al-arobiyyah. Ada 8 cabang lomba yang dilombakan pada daurul lughah al-arobiyyah kali ini, diantaranya; Lomba Cerdas Cermat, Fathul Qomus, Fahmunnusus, Hikayah, Insya, Qiroatul Khobar, Menyanyi Bahasa Arab, dan Faiz/Faizah,” ungkap Ustadz Halim.

Penutupan daurul lughah al-arobiyyah ini berlangsung meriah karena dirangkaikan dengan penyerahan hadiah untuk para pemenang lomba dan kepada santri/santriwati yang meraih nilai tertinggi serta predikat peserta terbaik selama kegiatan arabic camp berlangsung. Beberapa santri/santriwati yang berhasil meraih juara pertama dari perlombaan di arabic camp ini juga ikut andil dan diberikan ruang untuk menampilkan kembali penampilan mereka diakhir acara penutupan, beberapa pementasan yakni Qiroatul Khobar (Baca Berita), Hikayah (Bercerita menggunakan bahasa arab), dan Menyanyi Bahasa Arab.

“Setelah melalui rangkaian ajang perlombaan daurul lughah al-arobiyyah perdana kali ini, akhirnya panitia menetapkan pondok putri sebagai juara umum, karena berhasil mengungguli poin dari pondok putra dengan selisih poin, 230 untuk pondok putri dan 170 untuk pondok putra,” ujar Ustadzah Noviea Herliani, S.Pd, selaku panitia pelaksana lomba sekaligus pengajar Maharotul Sima’ah pada arabic camp di pondok putri.

Peserta peraih nilai tertinggi kelas XI MA dari pondok putri Elli Irmawati menyampaikan, “Terima kasih kepada segenap asatidz/ustadzaat yang meluangkan waktu dan mengadakan kegiatan daurul lughah al-arobiyyah ini, Alhamdulillah, dengan adanya kegiatan ini bahasa arab kami jauh lebih baik dan berkembang dari sebelumnya,” ucap Elli Irmawati.

Penulis: Baqi
Editor: Ustadzah Lena Hanifah, SH., LLM., Ph.D
Foto: Copyright DARUL ISTIQAMAH MEDIA