Pondok Putri Kembali Merebut Piala Bergilir Aktivitas Ramadhan 1443 H

Penyerahan Piala Juara Umum Aktivitas Ramadhan 1443 H oleh Pimpinan Pondok kepada Pondok Putri

Barabai, 12 April 2022/10 Ramadhan 1443 H, Pondok Pesantren Modern Darul Istiqamah (PPMDI), menyelenggarakan Penutupan Aktivitas Ramadhan yang ke – XVIII dan PPMDI Putri kembali merebut piala bergilir pada tahun ini yang sebelumnya telah dimenangkan oleh pondok putri pada tahun lalu. Kegiatan bertempat di aula PPMDI Putra.

Kegiatan Aktivitas Ramadhan ini berlangsung selama 7 hari, dari 6 s/d 12 April 2022. Perlombaan yang diadakan di Aktivitas Ramadhan tahun ini terdiri dari 22 macam perlombaan seperti: Lomba Pidato Tiga Bahasa, Tartil Qur’an, Tilawatil Qur’an, Hifzul Qur’an, Kaligrafi Naskah, Kaligrafi Kontemporer, Kaligrafi Mushaf, Melukis Islami, Fahmil Qur’an, Syair Abunawas, Puisi Religius, Saritilawah, Wirid Panjang, Nasyid Islami, Debat Tiga Bahasa, Syarhil Qur’an, Makalah Al-Qur’an, dan Kartun Islami.

Pada tahun ini panitia pelaksana aktivitas ramadhan mengangkat tema “Semangat Ramadhan Menguatkan Keimanan & Mengukuhkan Persaudaraan Serta Meningkatkan Kreativitas Santri.”

Tujuan dari agenda ini untuk mengasah skill dan menanamkan daya saing santri/santriwati.

Sambutan Panitia Pelaksana, yang diwakili Ustadz Halim Rofi’i, mengucapkan terimakasih kepada pimpinan pondok, ibu pengasuh dan seluruh dewan asatidz dan ustadzaat atas dukungan dan kontribusinya sehingga agenda tahunan ini dapat berjalan dengan lancar.

Ustadz Asdoni, ketua panitia pelaksana, menyampaikan bahwa Pelaksanaan Aktivitas Ramadhan 1443 H merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan pada setiap bulan Ramadhan di PPMDI. Kemudian beliau langsung membacakan para pemenang lomba Aktivitas Ramadhan 1443 H.

Pimpinan Pondok KH Hasan Basuni atau yang akrab disapa dengan Murabbi, dalam sambutannya mengapresiasi kerapian dan ketertiban seluruh santri/santriwati dalam mengikuti agenda ini.

“Saya sampai segan untuk melepas alas kaki untuk masuk ke aula ini, karena melihat kerapian dan kebersihan tempat penutupan Aktivitas Ramadhan ini.”, Ungkap KH Hasan Basuni.

Beliau juga menyampaikan kepada seluruh santri/santriwati yang belum berkesempatan ikut perlombaan tahun ini, agar meningkatkan jiwa pejuang untuk bersaing dengan teman-teman yang lainnya untuk tahun yang akan datang, supaya kita benar-benar menerapkan “experience is the best teacher”, karena dari ilmu dan pengalaman itulah yang membuat diri kita benar-benar terarah., Ujar Murabbi.

Acara dilanjutkan dengan Pembacaan Doa.

Kemudian acara diakhiri dengan pembagian hadiah dan foto bersama seluruh peserta Aktivitas Ramadhan 1443 H.

Penulis: Baqi
Foto: Pramuda
Copyright DARUL ISTIQAMAH MEDIA

Loading