Barabai (MI Plus Darul Istiqamah) – Tim Tari Madrasah Ibtidaiyah (MI) Plus Darul Istiqamah akan kembali menampilkan bakat dan kemampuannya dalam bidang seni tari pada acara perpisahan kelas akhir Pondok Pesantren Modern Darul Istiqamah tanggal 17 Juni 2023 mendatang.
Pelatih tari MI Plus Darul Istiqamah, Ustadzah Nur Azmi Munawarah sangat senang dan bersyukur para siswa khususnya tim tari madrasah berlatih secara komprehensif untuk menampilkan bakat di acara tahunan pondok yakni perpisahan kelas akhir.
Ditemui awak humas di kantor dewan guru, Muna menjelaskan kalau tari yang akan ditampilkan adalah tari modern yang menggabungkan beberapa genre menjadi satu.
“Tari modern yang akan ditampilkan adalah jenis tari yang menggabungkan antara tari india, korea dan masih banyak lagi genre yang kami masukkkan ke dalam penampilan tari tahun ini,” jelas Muna.
Muna menambahkan siswi yang diikutsertakan dalam penampilan menari ini adalah siswi-siswi terbaik dalam bidang menari dari kelas 3 sampai 5.
“Sebelum memilih para penari kami melihat dulu mana siswi-siswi yang punya potensi menari yang bisa diikut sertakan sehingga yang tampil adalah mereka yang terbaik,” ujar Muna.
Pimpinan Pondok yang di wakili kepala MI Plus Darul Istiqamah, ustadz Ahmad Rizqi Zaidi, S.Pd mengapresiasi kepada pembimbing yang tulus melatih dan seluruh siswi yang semangat berlatih untuk menampilkan yang terbaik.
“Pihak madrasah akan selalu mendukung kepada warga madrasah yang ingin berkembang, salah satunya dari seni tari ini dan apresiasi setinggi-tingginya kepada siswi-siswi dan para pembimbing yang semangat berlatih untuk memberikan penampilan terbaik di hari perpisahan nanti,” ucap Rizqi.
Siswi yang akan berpartisipasi pada penampilan menari pada tahun ini berjumlah 39 orang.
Penulis: Rifqi
Photographer : Muna
Editor : Ustadzah Lena Hanifah, SH, LLM, Ph.D
COPYRIGHT © DARUL ISTIQAMAH MEDIA