Kuatkan Literasi, Darul Istiqamah Gelar Pelatihan Pengembangan Jurnalistik

Seminar Pengembangan Jurnalistik Pondok Pesantren Modern Darul Istiqamah

Barabai – Pelatihan Jurnalistik ini diikuti 148 peserta, yakni Santri dan Santriwati yang mewakili kelasnya masing-masing dari kelas VII MTs sampai dengan kelas XII MA/SMK. Adapun tujuan dari pelatihan ini adalah untuk pengembangan minat dan kreativitas santri terutama dalam dunia tulis menulis sebagai bekal nanti saat terjun ke masyarakat atau ke perguruan tinggi yang diadakan pada Senin, 4 Oktober 2021.

Ustadzah Kiki Mustaqimah yang memberikan sambutan mewakili Pimpinan Pondok Pesantren Modern Darul Istiqamah KH. Hasan Basuni, menekankan kepada santri dan santriwati untuk terus membaca dan menulis.

“Seorang penulis yang baik adalah pembaca yang baik maka diharapkan santei menjadi pandai menulis soal berita dengan diadakannya seminar ini” jelas Ustadzah Kiki.

Sesi pertama pelatihan dimulai dengan penjelasan Narasumber tentang bagaimana cara menulis berita yang baik dan benar baru setelah itu pada sesi selanjutnya Narasumber membagi para santriwati dalam 10 Kelompok untuk langsung berlatih bagaimana cara menulis berita dilapangan.

Setelah pembuatan berita selesai Narasumber Bapak Budi Kurniawan membacakan setiap berita yang dibuat oleh masing-masing kelompok tadi.

Menurut salah satu peserta Muhammad Rizky Al-Fadhillah mengatakan membuat berita secara berkelompok memberikan pengalaman dan pembelajaran dalam cara memberikan Ide gagasan tentang apa yang akan ditulis dan bagaimana cara mewawancarai orang lain lalu menuliskannya dalam berita.

“Alhamdulillah kali ini saya mendapat pengalaman dan pembelajaran untuk menulis berita dan mewawancarai seseorang dalam seminar kali ini” ungkap Rizky.

Ustadzah Nirmala, sebagai Ketua Panitia, berharap agar dari kegiatan ini semua peserta dapat menyimak materi yang disampaikan narasumber agar bertambah ilmu dan dapat mengimplementasikannya dengan baik.

“Pada dasarnya, kita tidak bisa mengubah sudut pandang dunia tulis menulis saat ini saat ini, namun yang perlu kita lakukan adalah mengubah mindset, bagaimana agar dapat berinovasi dan berkreasi mempersiapkan diri untuk terjun ke dunia tulis menulis di masa ini dan masa depan” ujar Ustadzah Nirmala.

Sementara itu, Bapak Budi Kurniawan selaku Narasumber pada Acara seminar ini mengatakan, dalam dunia Jurnalistik saat ini Santri memiliki modal yang sangat bagus dalam menghadapi persaingan, karena pada santri tidak terpisahkan dengan tulis menulis dalam keseharian tinggal cara Implementasi saja.

“Literasi di pondok pesantren relatif lebih kuat dibandingkan dari luar membaca dan menulis menjadi bagian yang tidak terpisahkan tinggal Implementasi yang perlu diterapkan oleh para santri” jelas Budi.

Penulis : Muhammad Ajide Rahmawan
Photographer : Ridwan Sam Edoyono
COPYRIGHT © DARUL ISTIQAMAH MEDIA

Loading